Penggunaan beton siap pakai tidak hanya menghemat biaya namun juga mempercepat proses suatu kontruksi
Beton merupakan bahan bangunan yang banyak digunakan hingga saat ini. Beton terbuat dari percampuran antara agregat serta semen sebagai bahan pengikatnya. Dalam suatu konstruksi, banyak yang menggunakan beton siap pakai. Tentunya agar pengerjaan lebih cepat dan efisien.
Beton siap pakai disebut pula dengan ready mix yang dibuat dengan takaran pas serta bahan tambahan yang membuatnya semakin berkualitas.
Baca juga:
Site Mix dan Batching Plant
Manfaat beton siap pakai dalam konstruksi
Beton siap pakai membuat pengerjaan kontruksi menjadi lebih cepat selesai. Pekerja tidak harus melakukan pengolahan beton di lapangan melainkan cukup menggunakan beton yang telah siap diaplikasikan.
Tinjau juga: harga beton precast
Selain mempercepat waktu pengerjaan, betonĀ siap pakai juga memiliki kelebihan lain seperti yang berikut ini:
Kualitas produk yang baik
Beton siap pakai atau ready mix memiliki kualitas yang baik karena terbuat dari bahan-bahan bermutu sehingga mampu menahan tekanan atau beban secara lebih baik. Dengan bahan baku terbaik, pengecoran bisa dilakukan secara maksimal dengan hasil yang bagus.
Baca juga:
Harga U Ditch
Bisa dibentuk sesuai keinginan
Beton cor dapat dicetak sesuai dengan kebutuhan atau keinginan sesuai kebutuhan proyek.
Mampu menjangkau lokasi sulit
Dengan alat bantu truck mixer dan concrete pump, ready mix juga dapat dituangkan pada lokasi yang bahkan sulit dijangkau, seperti halnya gedung yang tinggi
Baca juga:
Harga Pagar Panel Beton
Hemat dari segi biaya
Lebih hemat biaya karena waktu pengerjaannya yang lebih cepat sehingga penggunaan tenaga kerja bisa lebih diminimalisir. Dibandingkan dengan site mix, ready mix tentu lebih menguntungkan karena mampu menghemat ongkos tenaga kerja
Kuat digunakan
Beton cor tahan terhadap pembusukan atau korosi terhadap lingkungan sekitarnya. Dengan demikian, beton akan lebih awet serta tahan terhadap cuaca panas ataupun hujan
Tahan lama
Beton tahan terhadap aus serta bakar sehingga memungkinkan untuk dilakukannya perawatan yang lebih mudah dan murah
Terpercaya
Dengan banyaknya kelebihan yang ditawarkan, beton siap pakai telah terpercaya sejak lama dalam bidang kontruksi. Jenis beton ini sering dijumpai untuk pembuatan cor lantai bangunan, pabrik, jalan dan lain sebagainya.
Baca juga:
Produk Jayamix
Siap pakai
Beton ready mix siap pakai dan masih segar sehingga bisa langsung digunakan. Beton ready mix juga belum mengalami pengerasan serta proses pengikatan.
Pemesanan yang mudah
Ketika ada pemesanan, beton ready mix akan dikirim sesuai dengan pemesanan menggunakan mobil mixer sehingga mempermudah para kontraktor dalam melakukan pekerjaannya.
Sistem pemesanan umumnya dilakukan menggunakan komputer yang memungkinkan pemesanan dilakukan secara teliti sesuai dengan yang diminta.
Ready mix seringkali digunakan dalam suatu kontruksi seperti gedung, jalan, jembatan dan lain-lain. Pembuatan beton ini menggunakan sejumlah material berkualitas mulai dari agregat halus (pasir), agregat kasar (kerikil), air dan semen.
Baca juga: Harga Ready Mix
Ada pula bahan tambahan yang seringkali digunakan entah yang bersifat kimiawi ataupun fisikal dengan takaran tertentu. Ragam campuran tersebut selanjutnya akan mengeras akibat reaksi dari semen serta air.
Di Indonesia terdapat perusahaan beton yang sudah sangat terkenal dan banyak memiliki andil dalam pembangunan di dalam negeri. Tidak hanya perusahaan asli milik negara, namun ada pula perusahaan milik swasta dan luar negeri.
Anda bisa melakukan pemesanan dengan mudah melalui akses website yang perusahaan tersebut miliki atau dengan melakukan kontak telepon dan datang secara langsung. Untuk mencari perusahaan kontruksi yang berkualitas, anda bisa mencari perusahaan yang telah bersertifikat ISO.